Kunjungi Pasar Takjil Ramadhan Fair, Ketua DPRD Fajran: Semoga Pelaku UMKM Ikut Ambil Manfaat

 

Merdekapost.com - Ketua DPRD Kota Sungai Penuh H. Fajran melakukan kunjungan ke pasar Takjil yang di adakan di pekarangan gedung Islamic Center (Eks kantor DPRD Kota Sungai Penuh) di Desa Simpang Tiga, Kecamatan Hamparan Rawang, Jum’at (24/03/2023).


Pasar Takjil ini diinisiasikan oleh Komunitas Babul Ihsan Channel (BIC) Event Organizer, sebagai bentuk kegiatan positif yang di laksanakan di bulan suci ramadhan.


Ketua Panitia Pelaksana, Hengki mengungkapkan. “Kami dari Komunitas BIC Event Organizer pada ramadhan kali ini melaksanakan kegiatan religi yang bertema Ramadhan Fair ke I, beberapa kegiatan itu terdiri dari, Pasar Takjil dan Pasar Murah yang bekerja sama dengan Bulog. Selain pasar, kami juga melaksanakan kegiatan positif lainnya seperti lomba-lomba yang bersifat islami untuk anak-anak,” ungkap Hengki.


Sementara itu, Ketua DPRD H. Fajran menyambut baik kegiatan Ramadhan Fair ini. 


“Saya menyambut dengan baik kegiatan Ramadhan Fair yang di inisiasikan oleh Komunitas Babul Ihsan Channel Event Organizer di Desa Simpang Tiga Rawang. Tadi saya juga melihat selain dari kegiatan lomba islami, juga terdapat pasar takjil dan pasar murah, yaitu digelar operasi bulog yang menjual beras lebih murah di bandingkan yang ada dipasaran luas, ini merupakan salah satu kegiatan yang ada di pasar ini yang bermanfaat bagi masyakarat,” kata Fajran.


Ketua DPRD Kota Sungai Penuh berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memancing masyarakat yang pelaku UMKM untuk ikut ambil bagian manfaat dari kegiatan ini. 


“Semoga kegiatan yang baik ini berjalan dengan lancar dan harapan kita semua, semoga kegiatan yang baik ini terlaksana bukan hanya di Ramadhan tahun ini tapi kan terus berlanjut ditahun selanjutnya,” tutup Fajran. (*)

Sambut Bulan Suci Ramadhan, Ini Himbauan Bersama Walikota Sungai Penuh

Walikota Sungai Penuh, Drs. Ahmadi Zubir, MM. Foto: 064

Merdekapost.com - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H/2023 M, untuk menjaga kekhusyukan kaum muslimin dan muslimat dalam menjalankan ibadah puasa serta amalan sunah lainnya, Forkopimda Kota Sungai Penuh mengeluarkan himbauan bersama.

Adapaun bunyi dari himbauan bersama Walikota, Forkopimda dan MUI Kota Sungai Penuh yaitu:

1. Mari kita sambut bulan suci Ramadhan bulan yang penuh berkah, rahmah dan maghiroh dengan melaksanakan ibadah puasa secara tulus dan ikhlas hanya mengharap ridho dari Allah SWT.

2. Manfaatkanlah bulan suci Ramadhan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan serta peranyaklah taubat kepada Allah SWT.

3. Memakmurkan Masjid dan Mushallah dengan Tadarus Al-Quran, menunaikan Shalat Tarawih dan Witir secara berjamaah, berpakaian sesuai anjuran syariat Islam agar ibadah puasa terjaga.

4. Segera keluarkan zakat wajib (Zakat Mal, Zakat Fitrah, Infaq dan Sadaqah) kepada yang berhak atau melalui BAZNAS Kota Sungai Penuh/ Lembaga lainnya yang dipercaya.

5. Hormati orang-orang yang sedang berpuasa dengan tidak membuka warung makanan siang hari dan tidak melaksanakan hiburan di malam hari.

6. Menjaga keamanan dan Ketertiban dengan tidak memperdagangkan minuman keras serta menjual dan membunyikan petasan.

7. Agar tidak terjadi kesenjangan waktu dalam pelaksanaan berbuka puasa, supaya berpedoman pada imsakiyah yang resmi.

8. Wujudkan prilaku hidup bersih dan sehat di lingkungan masing-masing.


Pimpinan DPRD Yoshadi Tinjau Lokasi Banjir di Kumun Debai

 

Merdekapost.com - Setelah mengetahui adanya banjir di Kecamatan Kumun Debai pada Rabu (22/3/2023 sore, Wakil Ketua DPRD Kota Sungai Penuh Yoshadi, langsung turun untuk meninjau lokasi banjir.


Pertama-tama Yoshadi meninjau lokasi banjir di Desa Air Teluh, dilokasi tersebut Yoshadi menerima sejumlah keluhan masyarakat. Yang mengatakan bahwa diperlukannya drainase yang bagus agar banjir tidak berdampak besar.


“Ini sepertinya drainase ada yang tidak berfungsi sehingga menyebabkan tersendatnya aliran air disepanjang jalan, kita akan minta dinas terkait untuk melakukan pengecekan setiap drainase,” ujarnya.


Selesai meninjau rumah salah seorang warga di Desa Air Teluh, Pimpinan DPRD Kota Sungai Penuh ini juga meninjau rumah ibadah, yakni masjid Jamik Kumun.


Merasa prihatin dengan kenyamanan dalam ibadah shalat tarawih ia meminta bantuan kepada petugas untuk membersihkan lumpur akibat Banjir.


“Alhamdulillah semoga banjir ini tidak menggangu jalannya ibadah shalat tarawih, tetapi untuk malam ini shalat tarawih tetap tidak bisa dilaksanakan di masjid ini. Mudah-mudahan malam selanjutnya bisa dilaksanakan,” imbuhnya.


Sebagimana diketahui Rabu sore tadi intensitas hujan yang tinggi melanda sejumlah wilayah di Kota Sungai Penuh, sehingga mengakibatkan terjadinya banjir di sejumlah daerah di kota Sungai Penuh. (*)

Gubernur Al Haris Sambut Ramadan Bersama 2000 Santri Yatim, Dhuafa dan Penghafal Qur’an

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi, Al Haris menyambut bulan suci Ramadan 1444 H/2023 M bersama 2000 santri yatim, dhuafa dan penghafal quran.


Kegiatan yang dikemas etalase kebajikan present dengan tajuk “Ruang Habagia 2” ini berlangsung di bumi Pasundan convention kota Jambi, Rabu (22/03/2023) dan juga dihadiri Anggota DPR RI, Hasan Basri Agus (HBA).


Pada kesempatan itu Gubernur Jambi Al Haris memberikan santunan kepada 2000 santri, yatim, dhuafa dan penghafal quran bersama etalase kebijakan.


Al Haris mengaku sangat bangga menyebutkan bulan Ramadan bersama santri yatim, dhuafa dan penghafal Qur’an. Gubernur juga sangat mengapresiasi etalase kebajikan yang memfasilitasi kegiatan tersebut.


“Kita memberikan santunan kepada anak yatim ini inisiasi ibu Rika beliau bergerak dengan etalase kebajikan ini. Ini sangat penting bagi kita semua, ditengah kita sibuk dengan sehari-hari kita. Kita perlu orang-orang yang membuka ruang untuk anak yatim sehingga ada perhatian anak yatim,” katanya.


Al Haris mengaku masih banyak anak yatim yang belum terdata, oleh sebab itu adanya inisiasi yang membantu anak yatim sangat ia dukung sehingga dapat membahagiakan anak yatim menyambut Ramadan.


“Di Jambi banyak anak yatim yang saya rasa ada yang belum tersentuh, oleh karena itu kalau kita tidak memikirkan anak yatim kita berdosa juga, maka perlu inisiasi seperti ini (etalase kebajikan) saya mendukung semua ini, kalau ada yang kurang saya siap bantu. Intinya kita ingin anak kita bagian bisa menikmati Ramadan ini,” tambah Al Haris lagi. (*)

H-1 Ramadhan, Wagub Abdullah Sani Sidak Pasar Angso Duo Baru

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, melakukan inspeksi mendadak (sidak) bersama Tim Satgas Pangan dan TPID Provinsi Jambi, memantau stok dan harga kebutuhan pokok pada H-1 puasa Ramadhan 1444 H, Rabu (22/3/2023) pagi ini.


Dari hasil sidak Wakil Gubernur, pihaknya mendapatkan beberapa kebutuhan pokok yang mengalami penurunan harga, sedangkan untuk kebutuhan lain masih stabil.


“Sidak yang kita lakukan hari ini untuk memastikan ketersediaan pangan dan kestabilan harga. Dari stok bahan pokok yang tersedia tadi kita lihat, kita tanyakan dengan informan dan para pedagang langsung, disampaikan bahwa stok tercukupi dan persoalan harga sampai saat ini masih bisa kita katakan stabil,” ujar Wagub Abdullah Sani.


Dijelaskan Abdullah Sani bahwa dari hasil pantauan ini harga daging beku masih stabil di harga Rp 80 ribu.


“Harga daging beku Rp 80 ribu, daging sederhana Rp 120 per/kg daging yang kelas atas memang agak tinggi, tapi tidak melebihi target. Bawang juga seperti itu, beras, cabe dan minyak goreng juga begitu,” ungkapnya.


Abdullah Sani berharap harga dan ketersediaan pangan akan tetap stabil sampai lebaran nanti.


“Mudah-mudahan menjelang lebaran nanti kenaikan harga tidak terlalu tinggi, kalau ada kenaikan kenaikan sedikit itu normal, tapi Insya Allah tidak terlalu tinggi. Saya juga bertanya darimana bahan pokok itu berasal, karena jika jauh datang ke Jambi juga akan mempengaruhi harga, hal-hal seperti ini yang harus kita antisipasi,” pungkasnya. (*)

Gubernur Al Haris Sholat Tarawih Pertama Ramadhan 1444 H


Merdekapost.com
- Gubernur Jambi, Al Haris melaksanakan sholat tarawih pertama di bulan suci Ramadan 1444 H/2023 M di masjid Agung Al Falah Kota Jambi, Rabu (22/03/2023) malam.


Sekretaris daerah provinsi Jambi Sudirman dan sejumlah pejabat eselon II Pemprov Jambi juga terlihat sholat tarawih di masjid seribu tiang tersebut.


Pada kesempatan itu Gubernur Jambi, Al Haris mengimbau masyarakat menghormati bulan Ramadan dan memperbanyak amal ibadah bagi umat muslim.


“Saya menghimbau pertama hormati bulan Ramadan, baik sesama muslim maupun non muslim. Termasuk aktivitas kita rubah polanya, yang biasanya warung-warung buka siang hari selama Ramadan ini jangan buka siang hari, kecuali di lokasi yang banyak non muslimnya,” kata Al Haris, Rabu (22/03/2023).


Selain itu, Gubernur Jambi Al Haris juga mengajak umat muslim untuk meningkatkan ibadah selama bulan Ramadan.


“Hendaknya Ramadan tahun ini lebih sempurna dari Ramadan sebelumnya. Jauhi hal yang tidak berguna, perbanyak berbuat baik untuk mendapat Rido Allah,”


“Biasakan Ramadan ini banyak ibadah di masjid kurangi yang sifatnya hura-hura dan sebagainya, banyak sedekah, banyak beribadah, saling membantu, sehingga kita manfaatkan bulan Ramadan ini untuk beribadah dan jaga kondisi damai dan tentram di tengah masyarakat,” sebutnya. (*)

Wabup Ami Taher Hadiri Penilaian Kinerja 8 Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting 2023

 

Merdekapost.com - Wakil Bupati Kerinci, Ami Taher, menghadiri acara Penilaian Kinerja 8 Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023, yang diikuti oleh 11 kabupaten/kota di Provinsi Jambi, di ruang rapat sepucuk Jambi sembilan lurah Bappeda provinsi jambi, Selasa (21/3/2023).


Acara tersebut dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, selaku ketua TPPS Provinsi Jambi. Pada acara tersebut, 11 kabupaten/kota mempresentasikan praktek baik dan inovasi daerah.


Wakil Bupati Kerinci Ami Taher dalam presentasinya menyampaikan bahwa, inovasi kabupaten Kerinci dalam melakukan pencegahan stunting, yaitu RT istimewa dan kelas cegah stunting (keceting). Wakil Bupati selaku ketua TPPS Kabupaten Kerinci mempresentasikan inovasi tersebut dalam presentasi langsung.


Turut hadir pejabat Kabupaten Kerinci , yakni Kadis Kesehatan Hermendizal, Kadis PPPAPP dan KB, DTPH, Kadis Kominfo, Kadis Sosial, serta OPD lain seperti PMD, PUPR, Perikanan, Diknas, dan BAPPEDA.


Selain itu, dalam penilaian kinerja juga diadakan pameran dari masing-masing kabupaten/kota. Kabupaten Kerinci menampilkan kudapan berbahan pangan lokal yang mana menu kudapan berasal dari kader di masing-masing desa dan telah direkomendasikan oleh Akademis yang mendampingi Kabupaten Kerinci dalam percepatan penurunan stunting. Kudapan tersebut telah dihitung nilai gizi dan manfaatnya oleh PERSAGI Kabupaten Kerinci.


Dalam penilaian PK juga diadakan pameran dari masing-masing Kabupaten/Kota, kerinci menampilkan kudapan berbahan pangan lokal yg mana menu kudapan berasal kader di masing desa dan telah direkomendasikan oleh Akademis yg mendampingi Kabupaten kerinci adalah percepatan penurunan stunting dan kudapan tersebut telah dihitung nilai gizi dan manfaatnya oleh PERSAGI kabupaten Kerinci. (*)

Bupati Adirozal Buka Musrenbang RKPD Kerinci 2024

 

Merdekapost.com - Bupati Kerinci Adirozal, membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kabupaten Kerinci Tahun 2024 dengan tema “Pemantapan Kualitas Infrastruktur, Peningkatan Ekonomi dan Sumber Daya Manusia”, di Aula Panti Asuhan Baitul Husna Sungai Pegeh, Selasa (21/3/2023).


Acara dihadiri oleh Pimpinan DPRD, Kepala OPD, Staf Ahli, Ketua TP-PKK Hj. Nailil Husna, Forkopimda, Camat Se-kabupaten Kerinci. Untuk Moderator Musrenbang ini adalah Asisten II Yannizar, dan pemateri Kabid Ekonomi BAPPEDA Provinsi Jambi Dr.Subhan serta Kabid BAPPEDA Kabupaten Kerinci Febi Diostovel.


Bupati Kerinci Adirozal, mengatakan pentingnya Musrenbang sebagai sarana untuk menyatukan visi dan misi dalam pembangunan di Kabupaten Kerinci. Dalam konteks tema Musrembang tahun ini, Bupati Adirozal menekankan pentingnya pemantapan kualitas infrastruktur, peningkatan ekonomi, dan sumber daya manusia sebagai upaya untuk memajukan Kabupaten Kerinci.


“Untuk melaksanakan proses perencanaan pembangunan yang berkesinambungan, membutuhkan tahapan pembangunan yang konsisten dan memperhatikan keterkaitannya dengan tahapan-tahapan sebelumnya serta mempertimbangkan dan mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi pada masa yang akan datang,” kata Bupati Adirozal.


Dijelaskan Bupati Kerinci dua Periode ini, Berdasarkan peraturan Menteri dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 86 tahun 2017 tujuan dari Musrembang Rancangan RKPD : 1. Menyepakati Prioritas, 2. Menyepakati program, Kegiatan, Pagi Indikatif, indikator kinerja serta Lokasi, 3. Penyelarasan program dan kegiatan pembangunan daerah dengan sasaran dan Prioritas Pembangunan Provinsi.


“Bahwa perencanaan pembangunan tahunan yang selanjutnya disebut kerja pemerintah daerah wajib menyusun (RKPD) yang membuat gambaran umum daerah rencana (RKPD) adalah Dokumen Perencanaan daerah untuk Periode 1 tahun. Rencana Kerja pembangunan daerah kondisi daerah, kerangka ekonomi dan RPJMD kabupaten Rancangan awal RKPD daerah, sasaran dan keuangan prioritas pembangunan daerah,” tutupnya. (*)

DPRD Gelar Paripurna Pandangan Umum Fraksi-Fraksi terhadap LKPJ Walikota 2022

 

Merdekapost.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sungai Penuh melaksanakan Rapat Paripurna dengan agenda Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Kota Sungai Penuh terhadap Laporan Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota Sungai Penuh Tahun Anggaran 2022.


Rapat yang dilaksanakan pada Selasa (21/3/2023), dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kota Sungai Penuh Yoshadi, didampingi Anggota DPRD Lendra Wijaya dan diikuti Anggota DPRD Kota Sungai Penuh lainnya.


Keenam Fraksi DPRD Kota Sungai Penuh menyatakan setuju terhadap LKPJ Walikota Sungai Penuh Tahun Anggaran 2022, yang disampaikan oleh masing-masing juru bicara fraksi dan untuk dibawa ke tahapan selanjutnya sesuai Tata Tertib DPRD Kota Sungai Penuh dengan beberapa catatan yang menjadi perhatian bersama.


Wakil Ketua DPRD, Yoshadi mengatakan, selanjutnya LKPJ Walikota akan dilakukan pembahasan.


“Mudah-mudahan pembahasan LKPJ Walikota Sungai Penuh ini bisa berjalan dengan efektif dan sebaik mungkin. Dan fraksi-fraksi bisa memberikan masukan yang konstruktif terhadap perkembangan pembangunan di kota Sungai Penuh kedepannya,” ucap Yoshadi.


Rapat Paripurna ini di hadiri langsung Walikota Sungai Penuh, Sekretaris Daerah, Unsur Forkopimda, OPD, Camat, Lurah dan undangan lainnya. (*)

Yoshadi Pimpin Paripurna Tanggapan Walikota Terhadap Pandangan Umum Fraksi-Fraksi terhadap LKPJ 2022

 

Merdekapost.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sungai Penuh kembali melaksanakan Rapat Paripurna III Masa Persidangan II DPRD Kota Sungai Penuh Tahun 2023, Selasa (21/3/2023).


Rapat Paripurna dengan agenda Penyampaian Tanggapan/Jawaban Walikota Sungai Penuh Terhadap Pandangan Umum Fraksi – Fraksi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Sungai Penuh Terhadap Laporan Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota Sungai Penuh Tahun Anggaran 2022.


Rapat paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kota Sungai Penuh Yoshadi, didampingi Anggota DPRD Lendra Wijaya dan diikuti Anggota DPRD Kota Sungai Penuh lainnya.

Pada kesempatan itu, Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir memberikan tanggapan secara satu persatu terhadap penyampaian pandangan umum fraksi-fraksi.


Wako Ahmadi menyampaikan ucapan terima kasih atas kritik dan saran yang telah disampaikan oleh setiap fraksi, yang disampaikan oleh masing-masing juru bicara fraksi.


“Terimakasih atas kritikan, masukan dan beberapa catatan yang telah diberikan oleh setiap fraksi DPRD, hal ini akan menjadi koreksi bagi kami untuk perbaikan kedepannya,” ucap Wako Ahmadi.


Rapat Paripurna ini di hadiri langsung Walikota Sungai Penuh, Sekretaris Daerah, Unsur Forkopimda, OPD, Camat, Lurah dan undangan lainnya. (*)

Jokowi Kunker ke Papua Disambut Prabowo hingga Kepala BIN

Jokowi Tiba di Papua (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Papua. Jokowi bakal meresmikan Papua Youth Creative Hub (PYCH).

Berdasarkan keterangan tertulis dari Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Senin (20/3/2023), Jokowi tiba di Bandar Udara Sentani, Kabupaten Jayapura, sekitar pukul 19.45 WIT.

Ketibaan Jokowi di Papua disambut oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kepala BIN Budi Gunawan, dan Plh. Gubernur Papua Muhammad Ridwan Rumasukun. 

Tampak hadir juga menyambut yaitu Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa, Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius D. Fakhiri, Pangkogabwilhan III Letjen I Nyoman Cantiasa, Ketua DPRP A Jon Banua, dan Pj Bupati Jayapura Triwarno Purnomo.

Selanjutnya, Jokowi langsung menuju hotel tempatnya bermalam untuk melanjutkan kegiatan kunjungan kerja keesokan harinya. Salah satunya, Jokowi diagendakan untuk meresmikan Papua Youth Creative Hub (PYCH), Kota Jayapura.

Sebelumnya, Jokowi bersama rombongan lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia -1 sekitar pukul 12.50 WIB.

Turut mendampingi Jokowi dalam penerbangan menuju Papua adalah Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Sekretaris Militer Presiden Laksda TNI Hersan, Komandan Paspampres Mayjen TNI Rafael Granada Baay, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, serta Staf Khusus Presiden Billy Mambrasar.(*)

Mantan Istri Sule Nathalie Holscher Posting Foto Undangan, Bakal Nikah Lagi?

Nathalie Holscher terlihat memposting sebuah undangan.Dalam undangan itu ada nama Nathalie Holscher dengan seorang pria yang ditutup dengan stiker. Ada juga jam dan juga tanggal yang ditutup dalam unggahan itu.(ist)

Jakarta, Merdekapost - Nathalie Holscher bikin geger dalam Instagram miliknya. Dalam salah satu unggahan di Instagram miliknya, Nathalie Holscher terlihat memposting sebuah undangan.

Dalam undangan itu ada nama Nathalie Holscher dengan seorang pria yang ditutup dengan stiker. Ada juga jam dan juga tanggal yang ditutup dalam unggahan itu.

Nathalie Holscher juga meminta doa restu dari netizen mengenai undangan tersebut.

"Bismillahirrahmanirrahim .. mohon doa restu agar di lancarkan semuanya .. aamiin!" tulis Nathalie Holscher dalam unggahannya dilihat detikcom, Selasa (21/3/2023).

Komentar dalam unggahan itu ditutup Nathalie Holscher. Padahal sebelumnya netizen bertanya-tanya apakah Nathalie Holscher bakalan menikah lagi atau hanya marketing untuk mempersembahkan salah satu produk.

Unggahan itu langsung tersebar di akun gosip dan membuat netizen berkomentar.

"Beneran nih udah move on?? atau gimana nih??" papar akun hers****.

"Wow mengejutkan sekali nih, beneran mau nikah nih?" jelas akun lainnya.

Sebelumnya Nathalie Holscher memang didoakan rujuk dengan Sule usai konten 'pulang ke Tambun' beberapa waktu lalu.

Soal seruan rujuk netizen, Nathalie Holscher tertawa.

"Kita nggak tahu," jawab Nathalie Holscher diiringi tawa yang sangat semringah.

Sule dan Nathalie Holscher memang pernah bersatu dalam ikatan pernikahan. Tapi Nathalie Holscher melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Cikarang dan akhirnya pernikahan mereka kandas di tengah jalan.

Dari pernikahan itu keduanya dikaruniai satu orang anak yang kini berada di bawah pengasuhan Nathalie Holscher.(*)




Wako Ahmadi Hadiri Pengukuhan DP MUI Kota Sungai Penuh

  

Merdekapost.com - Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir didampingi Ketua TP PKK, Herlina Ahmadi hadiri Pengukuhan Dewan Pimpinan Majelis Ulama (DP.MUI) Kota Sungai Penuh masa Khidmat 2022-2027, Selasa (21/03/2023) 


Digelar di Aula Kantor Walikota Sungai Penuh, Pengukuhan Ketua MUI Kota Sungai Penuh, Drs. H. Tauzan, Sekretaris Drs. Andi Suyub dan pengurus lainnya, dilakukan langsung oleh Ketua Umum MUI Provinsi Jambi, Prof DR. H. Hadri Hasan. 


Turut ikut menghadiri, Para Forkopimda, Sekda Alpian, Kemenag, Para SKPD dan tamu undangan lainnya. 


Walikota Sungai Penuh, Ahmadi Zubir pada kesempatan tersebut, menyampaikan selamat kepada Dewan Pimpinan Majlis Ulama Indonesia Kota Sungai Penuh masa Bhakti 2022-2024.


Semoga dapat melaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab, menjadi panutan ditengah masyarakat dan dapat menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat Kota Sungai Penuh," sampainya. 


Wako Ahmadi juga berharap keberadaan MUI Kota Sungai Penuh dapat membantu Pemerintah Daerah untuk mewujudkan masyarakat religius, berakhlak mulia, maju dan mandiri. (*)

Ketua DPRD Jambi Minta Pemprov Pastikan Stok Kebutuhan Pangan Aman Selama Ramadan

 

Merdekapost.com - Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto meminta Pemerintah Provinsi Jambi untuk memantau pergerakan kebutuhan pokok di tengah suasana Ramadan. Ini diminta agar Pemerintah memastikan bahwa stok akan kebutuhan masyarakat tidak mengalami kendala dan dipastikan tercukupi.


Disisi lain, Edi Purwanto juga meminta agar Pemerintah untuk menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok yang memang hampir setiap jelang ramadan sejumlah kebutuhan pokok mengalami kenaikan yang signifikan sehingga mempengaruhi daya beli masyarakat.


“Yang kita minta kepada pemerintah dalam hal ini pelaksana teknisnya untuk menjamin bahwa kebutuhan pokok masyarakat jelang dan selama ramadan ini aman dan tercukupi. Karena selama ramadan kita tidak pungkiri bahwa kebutuhan masyarakat semakin meningkat sehingga stok harus di pastikan aman,” tegas Edi Purwanto, Selasa (21/03/2023).


“Kemudian tidak hanya stok aman, kita minta agar harga di masyarakat juga stabil, jangan sampai melambung tinggi sehingga dampaknya daya beli masyarakat berkurang dan memberatkan masyarakat,” tambahnya.


Edi Purwanto juga meminta agar ketika harga mulai mengalami kenaikan ada antisipasi yang telah di pikirkan oleh pemerintah, sehingga tidak ada gejolak harga di tengah masyarakat. Edi Purwanto mengingatkan bahwa kondisi distribusi bahan pangan dari luar Jambi ke Jambi mulai terkendala dengan adanya angkutan batu bara.


“Hal ini juga harus dipikirkan dan di atasi, jangan sampai nanti ada pendistribusian bahan pangan yang terkendala karena macet angkutan batu bara berhari-hari. Ini kita minta jadi pemikiran serius pemerintah, kita inginkan harga semua kebutuhan stabil,” pungkas Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi itu. (*)

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs