Muhaimin Iskandar: Dua Calon Ketum PBNU Sama-Sama Unggul

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Jakarta - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menyebut kedua calon Ketua Umum PBNU merupakan kader terbaik yang dimiliki Nahdlatul Ulama (NU). 

Dua calon yang akan maju itu adalah Kiyai Said Aqil Siradj dan kiyai Yahya Cholil Staquf.

Kiyai Said Aqil Siradj dan Gus Yahya Cholil Staquf 

Baca Juga: KH Yahya Cholil Staquf Yakin Bisa Jadi Ketua Umum PBNU

"Ya dua-duanya adalah kader tebaik yang tentu tidak ada bedanya dua-duanya ini," ujar politikus yang akrab disapa Cak Imin ini di kantor DPP PKB.

Baca Juga: Melepas Jebakan Khittah, Kembali ke Spirit Walisongo; Saatnya NU Move On!

Cak Imin mengatakan Said Aqil dan Yahya sama-sama unggul sehingga biarkan muktamirin di Muktamar NU nanti  yang memilih.

"Silakan saja mana yang terbaik dari pilihan para muktamirin," kata dia.(*)

KH Yahya Cholil Staquf Yakin Bisa Jadi Ketua Umum PBNU

Khatib Aam PBNU Yahya Cholil Staquf Calon Ketua Umum PBNU

Jakarta - Yahya Cholil Staquf yakin bisa menjadi Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dalam muktamar ke-34 NU yang bakal diadakan di Lampung pada 22 Desember 2021. Keyakinan Katib Aam PBNU ini muncul setelah menemui langsung pimpinan cabang NU di daerah.

"Saya yakin (dipilih menjadi Ketum PBNU). Kalau berdasarkan penglihatan saya, mayoritas setuju," ujar Yahya di Jakarta Selatan, Minggu (19/12/2021).

Yahya mengaku sudah mendatangi langsung 474 cabang NU di berbagai daerah. Dari pertemuan tersebut dia merasa yakin dalam Muktamar NU nanti, dia akan terpilih dan menggantikan Said Aqil Siroj.

"Saya sudah bertemu 474 cabang, secara pribadi, saya paksakan diri bertemu langsung, saya berpikir enggak perlu bikin timses, lebih baik saya sendiri datang ke cabang. Saya tawarkan secara langsung, saya lihat, saya tahu bagaimana wajah yang setuju dan tidak setuju," kata dia.

Dia menyebut, jika nantinya terpilih memimpin salah satu organisasi Islam terbesar ini dirinya akan meneruskan visi dan misi almarhum Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.

Dia mengaku mengenal baik Gus Dur pada saat diberikan kesempatan menjadi juru bicara Gus Dur saat menjadi Presiden ke-4 RI.

"Saya melihat ada momentum yang tepat untuk menghadirkan Gus Dur. Apa yang dulu digagas dan diperjuangkan Gus Dur sangat relevan dengan momentum hari-hari ini," kata dia.(*)

Sumber: liputan6.com

Pemkot Sungai Penuh Serahkan Bantuan Hibah Untuk Masjid dan Mushola

 

Merdekapost.com - Pemerintah Kota Sungai Penuh melalui bagian kesejahteraan masyarakat (Kesra) menyerahkan bantuan hibah untuk masjid dan mushala, Senin (20/12/2021). 

Penyerahan bantuan hibah ini diserahkan secara simbolis oleh Walikota Ahmadi Zubir didampangi Wakil Walikota Alvia Santoni di Aula Kantor Walikota. 

Turut hadir dalam acara ini Kepala kemenag, Ketua MUI, Pj. Sekda Alpian, Staf Ahli Walikota dan kabag kesra setda Sungai Penuh 

Wako Ahmadi dalam sambutan bantuan hibah ini merupakan bantuan hibah untuk masjid dan mushala yang mengajukan proposal pada tahun 2020 

"Bantuan masjid dan mushala tahun ini merupakan bantuan hibah bagi masjid dan mushala yang mengajukan proposal pada tahun 2020," ujar Wako Ahmadi 

Pemkot Sungai Penuh kedepan akan fokus memberikan bantuan pada Rumah Tahfiz, TPA/TPQ serta masjid dan mushala dalam tahap pembangunan 

"Kedepan kita fokus memberikan bantuan pada Rumah Tahfiz dan TPA/TPQ. Bantuan masjid dan mushala kita fokuskan pada masjid dan mushala yang benar-benar sedang membangun," tutup Wako Ahmadi. (064)

Kenduri Sko 5 Desa Tanjung Pauh Mudik Sukses Digelar

Merdekapost.com - Kenduri Sko 5 Desa Tanjung Pauh Mudik, Punai Merindu Bukit Pulai Sumur Jauh dan Pancuran Tiga, Kecamatan Danau Kerinci Barat, Kabupaten Kerinci, Kenduri Sko berjalan hikmat, meriah dan sukses Minggu, (19/12/2021).

Acara yang digelar di 2 tempat di Larik luar (Koto Tuo) dan acara puncaknya di Lapangan Bola Kaki Desa Tanjung Pauh Mudik, kegiatan ini padati masyarakat 5 Desa dan para pengunjung baik dari wilayah Desa yang ada di kerinci dan kota sungai penuh maupun dari luar daerah.

Kegiatan penurunan Sko dilakukan pada pagi hari, penurunan Sko di hadiri semua Depati Ninik Mamak yang ada di 5 Desa Tanjung Pauh Mudik.

Acara sakral tersebut membuat merinding seluruh masyarakat yang menyaksikan.

Kenduri Sko 5 Desa Tanjung Pauh Mudik yang digelar 5 Tahun sekali Selalu ditunggu masyarakat 5 Desa Tanjung Pauh Mudik.

Bukan hanya penurunan Sko, kegiatan puncak Kenduri yang dilaksanakan di lapangan bola kaki Desa Tanjung Pauh Mudik pada siang hari berjalan dengan meraih dengan menampilkan beberapa kreatifitas anak jantan batino, seperti Tari Iyo Iyo, Silat Pedang, Tari Masal, Tari Tudung.

Depati Anum Anderson dalam kesempatan tersebut menyampaikan, Kenduri Sko 5 Desa Tanjung Pauh Mudik mengajak seluruh masyarakat 5 Desa Tanjung Pauh Mudik untuk selalu Lestarikan Adat, Teguhkan Syariat dan Memperkokoh Silahturahmi.

"Mari sama-sama selalu kita Lestarikan Adat, Teguhkan Syariat dan Memperkokoh Silahturahmi,"ujarnya.

Bukan hanya itu, dalam kesempatan tersebut yang dihadiri oleh Wakil Gubernur Jambi, Bupati Kerinci dan Sekda Kota Sungai Penuh, Depati Anum Anderson saat dalam sambutannya, menyampaikan ada beberapa pembangunan yang ada di 5 Desa Tanjung Pauh Mudik yang sangat butuh diperhatikan, seperti Jembatan Batang Merao dan juga Pondok Pesantren yang saat ini masih proses pembangunan.

"Jembatan Batang Merao di Desa Tanjung Pauh Mudik saat ini sangat perlu diperhatikan, sebab itu akses warga untuk membawa hasil panennya, perhatian dari pemerintah daerah Kabupaten Kerinci dan Provinsi Jambi sangat diharapkan, dan Pondok Pesantren yang saat ini masih proses pembangunan juga membutuhkan bantuan untuk para santri juga diharapkan bapak yang hadir disini ikut dan mau berpartisipasi membangunkannya,"harapnya.

Sementara itu, Bupati Kerinci Adirozal dalam sambutannya, kegiatan Kenduri Sko seperti ini sangat penting sebab ini sebagai kita untuk memahami Adat istiadat, saat sekarang ini kita semua sering memanggil Om yang seharusnya Mamak, sehingga Depati Ninik Om jadinya.

"Seharusnya panggilan OM itu Mamak, agar gelar Depati Ninik Mamak lekat,"ujarnya.

"Mari Masyarakat 5 Desa Tanjung Pauh Mudik Melestarikan adat memperkokohan silahturahmi,"bebernya

Disamping itu, Wakil Gubernur Jambi, dalam sambutannya, Saya terharu dengan acara ini, tidak menyangka acara semeriah ini.

"Saat sampai di sini saya terasa terharu dan tidak menyangka acara Kenduri Sko 5 Desa Tanjung Pauh Mudik sangat meriah dan dihadiri ribuan orang,"jelasnya.

Dikatakannya lagi, Betapa akrab, kekeluargaan, dan betapa kuatnya persatuan masyarakat 5 Desa Tanjung Pauh Mudik.

"Terus Memperkuat memperat adat, tekad Menjaga kekompakan, atas pemerintah provinsi Jambi mengucapkan terima kasih atas sambutan semeriah ini,"tutupnya. (064)

Wako Ahmadi & Wawako Antos Tinjau Pelaksanaan Pilkades Serentak

 

Merdekapost.com - Walikota Ahmadi Zubir dan Wakil Walikota Alvia Santoni meninjau pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak, Kamis (16/12/2021). 

Adapun yang melaksanakan Pilkades Serentak di Kota Sungai Penuh terdapat 2 (dua) desa yaitu Desa Kota Renah Kec. Pesisir Bukit dengan 2 (dua) orang calon dan Desa Tanjung Muda Kec. Hamparan Rawang dengan 3 (tiga) orang calon. 

Turut mendampingi Wako Ahmadi meninjau pelaksanaan pilkades serentak tersebut, Dandim 0417/Kerinci, Wakapolres Kerinci, Kasi Intel Kejari Sungai Penuh, Pj. Sekda Alpian serta kepala SKPD terkait. 

Wako Ahmadi berharap pelaksanaan Pilkades serentak di Kota Sungai Penuh berjalan dengan aman dan menjujung tinggi asas Pemilu. 

"Kita berharap pilkades di Kota Sungai Penuh berjalan aman dan menjunjung tinggi asas pemilu Luber & Jurdil (Langsung, umum, bebas serta jujur & adil)," harap Wako Ahmadi. 

Wako Ahmadi juga menekankan agar setelah pelaksanaan pilkades tersebut agar tidak terjadi perpecahan ditengah-tengah masyarakat. (064)

Peduli Kesehatan Warga, Pemkot Jalin Kerjasama dengan BPJS Kesahatan

  

Merdekapost.com - Pemerintah Kota Sungai Penuh menjalin kerjasama dengan Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS) Cabang Muara Bungo tentang Optimalisasi Program Kesehatan Nasional, Kamis (16/12/2021). 

Penandatanganan Nota Kesepatakatan Bersama (MoU) yang bertempat di Pola Kantor Walikota ditanda tangani langsung oleh Walikota Ahmadi Zubir dan Kepala BPJS Cabang Muara Bungo Neri Eka Putri. 

Turut hadir dalam penandatangan Mou ini Wakil Walikota Alvia Santoni, Staf Ahli Walikota, Inspektur, Kepala SKPD terkait, Direktur RSUD M.H. Thalib serta Kabag Lingkup Setda Kota Sungai Penuh. 

Wako Ahmadi dalam sambutannya menyampaikan pemkot Sungai Penuh sangat peduli dengan keselamatan dan kesehatan warga. 

"Pemkot peduli memikirkan keselamatan & kesehatan seluruh warga, dengan harapan kedepan, semuanya warga Kota Sungai Penuh dapat dan memiliki BPJS kesehatab," ungkap Wako Ahmadi. 

Wako Ahmadi meminta BPJS Kesehatan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. 

"Kedepan pelayanan tolong ditingkat lagi, jangan ada keluhan dari masyarakat tentang kepengurusan BPJS. Pelayanan tolong santun dan baik," minta Wako Ahmadi. 

Wako Ahmadi juga berharap Pendataan BPJS kesahatan bagi warga harus ditinjau kembali dan harus valid. (064)

Wagub Abdullah Sani Harap ITS-NU Turut Berkontribusi Tingkatkan Kualitas SDM

 

Merdekapost.com – Wakil Gubernur Jambi, Drs.H.Abdullah Sani,M.Pd.I., mengharapkan kehadiran Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITS-NU) di Provinsi Jambi, dapat memberikan kontribusi yang besar dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia bagi Provinsi Jambi. Hal ini disampaikan Sani saat melakukan Kunjungan dan Silahturahmi bersama Pengurus dan Pengelola ITS-NU Jambi, bertempat di Ruang Rektor ITS-NU Jambi, Kampus ITS-NU Jambi, Rabu (15/12/2021).

“Saya sangat mengapresiasi kehadiran ITS-NU sebagai mitra Pemerintah Provinsi Jambi dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa dan berharap institusi ini mampu mendidik otak dan akhlak mahasiswanya,” ujar Sani.

Sani menjelaskan, sejak berdiri pada tahun 1926, Nahdlatul Ulama (NU) memegang peranan penting dalam kemerdekaan Republik Indonesia, terutama selalu mengambil peran dalam setiap periode sejarah perjuangan bangsa Indonesia. Sejarah mencatat, mulai dari kalangan ulama hingga santri NU pernah ikut berjuang meraih kemerdekaan Indonesia tercinta ini karena NU lahir di tengah masa penjajahan dan sejak itu terus hadir serta aktif dalam membangun wawasan kebangsaan seraya terlibat menjaga kehidupan bangsa yang religius.

“NU sebagai organisasi yang berakar di bumi masyarakat muslim Indonesia menjadi mitra pemerintah dalam mensuskeskan program pemerintah yang bermanfaat bagi masyarakat di segala bidang. Salah satu program permanen NU adalah bidang pendidikan, karena NU meyakini bahwa pendidikan menjadi satu satunya cara untuk mencapai peradaban dan kebudayaan manusia yang lebih baik,” jelas Sani.

“Kecerdasan manusia Indonesia telah menjadi fokus perhatian NU sejak lama yang sejalan dengan salah satu tujuan negara dalam pembukaan Undang Undang Dasar 1945 yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa. Dalam mencapai tujuan tersebut, NU mendirikan sekolah sekolah mulai dari tingkat dasar hingga perguruan tinggi, diantaranya adalah ITS-NU Jambi,” tutup Sani.

Rektor ITS-NU Provinsi Jambi Prof.Dr.H.Lias Hasibuan,MA mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Bapak Wakil Gubernur Jambi berserta rombongan,  dimana atas izin dan ridho Allah SWT, dengan segala kerendahan hati telah berkunjung dan hadir di Kampus ITS-NU Jambi ini, semoga kehadiran Bapak Wakil Gubernur Jambi menjadi berkah bagi civitas akademika ITS-NU.

"Gedung yang digunakan sebagai Kampus ITS-NU Jambi saat ini adalah milik Pemerintah Provinsi Jambi, dimana kami meminjam kepada Pemerintah Provinsi Jambi melalui surat resmi pada masa Gubernur Bapak Fachrori Umar yang juga diketahui oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jambi," kata Lias.

" Untuk kita ketahui bersama, Kampus ITS-NU Jambi masih banyak terdapat kekurangan gedung, seperti, laboratorium,  ruang manajemen, ruang perpustakaan dan ruang pertemuan. Masih ada gedung yang kosong, untuk itu kami mohon izin menggunakan gedung tersebut," pungkas Lias. (064)

Membaca Terjemahan Buku Undang-Undang Tanjung Tanah (Naskah Zaman Kesultanan Jambi Abad 16-17 M)

 

Oleh : Suhardiman Rusdi

Tanjung Tanah adalah  kampung tua yang keberadaannya dapat dipastikan sama atau barang kali keberadaannya lebih tua lagi dari pada sejarah keberadaan kerajaan besar Dharmasraya Malayu jambi yang tercatat pada abad 12/13 M.  Kampung tua ini terletak di tepian Danau Kerinci, sekarang termasuk dalam wilayah Kecamatan Danau Kerinci.

Pada masa pemerintahan Hindia Belanda 1904-1942 Tanjung Tanah dimasukan ke dalam wilayah administratif Kemendapoan Seleman Kerinci Hilir. kampung ini terletak kira-kira 13 Km dari kota sungai penuh, dikelilingi oleh hamparan sawah yang luas dan dikelilingi oleh bukit barisan, gunung menjulang dan menghijau serta pantai pasir panjang yang indah. Tak heran kalau kalau kampung tua Tanjung Tanah tempo dulu tersohor sebagai lumbungnya padi di Kabupaten Kerinci, dengan jumlah penduduk lebih kurang 6.000 jiwa, sekarang Desa Tanjung Tanah telah dimekarkan menjadi tiga desa, Desa Tanjung Tanah, Desa Simpang 4 Tanjung tanah, desa Dusun Baru Tanjung Tanah, secara komunitas adat disebut Wilayah Kedepatian Tigo luhah Tanjung Tanah. 

Baca Juga: Sejarah Kerinci

Sejarah Kerinci telah mencatat Tanjung Tanah tempo dulunya dijuluki Tanah Undang Selunjur Bumi Kerinci. Karena dikampung  inilah ditemukan,ditaruhkan, ditempatkannya Dua Naskah Undang-undang Untuk bumi selunjur alam Kerinci. Kedua Naskah undang-undang tersebut dibuat bersama oleh pihak kerajaan dan para depati selunjur Bumi kerinci sebagai alat para Depati untuk memerintah, mengatur penduduk selunjur alam Kerinci se isi bumi kerinci. 

Naskah pertama yang ditaruhkan atau disimpan di kampung tua tanjung tanah adalah Naskah undang-undang yang dikeluarkan pada zaman Kerajaan Dharmasraya Malayu Jambi abad 13-14 M (TK.214) yang beraksara pasca pallawa atau Malayu Kuno (Sumatera Kuno) yang ditulis diwaseban dibumi palimbang oleh Kuja Ali Depati atau lebih dikenal Depati Kujo Alai menurut logat penduduk lokal. 

Naskah kedua yang ditaruhkan atau disimpan di kampung tua tanjung tanah adalah Naskah undang-undang yang dikeluarkan pada Zaman kerajaan kesultanan jambi yang dikeluarkan diantara abad 16-17 M (TK.215) yang ditulis mengunakan aksara arab melayu ditulis ditanah Kadipan Sanggaran Agung  yang ditulis oleh Depati Mangku Bumi . Dengan bunyi terjemahan sebagai berikut : 

Bismillahi rrahmani rrahim.

Ini surat titah Pangeran di dalam undang-undang  kepada segala depati di dalam tanah Kerinci tatkala Raden Temenggung dititahkan duli Pangeran naik Kerinci ,menetapkan hamba ra’yat duli Pangeran hina dina. Maka datang ke Kerinci maka Raden Temenggung duduk di dalam Sanggaran Agung. 

Tatkala itulah Raden Temenggung menyurat undang-undang  ini. Barang siapa tiada mengikut seperti kata serta yang di dalam undang-undang  akan pakaian segala depati yang di tanah Kerinci ini. Inilah bunyinya di dalam undang-undang.

Jikalau tiada menurut hukum depati di dalam dendanya duwa tahil sepaha liati terrupanya denda itu. Jika orang berbantah mangamun memaki tiada dilawaninya oleh orang yang dipemaki itu, hukumkan tengah tiga emas memeri kepada yang dipemaki itu, maka dendanya lima emas. Jika balas dibalas datang kepada keras sebelah menyebelah sama jahatnya jikalau sama seorang maka yang melukai memeri pampas liyati terrupanya luka itu didendanya setahil sepaha. 

Baca Juga: Kesaktian Kitab Tanjung Tanah

Jikalau sudah disapih maka ia mulai perbantahan atau ia mendatangi ke rumah maka yang empunya rumah tiada melawani maka membari ia (pesumangar?) kepada yang empunya rumah itu. Jika sedikit orang jika didatangi mengikut kepada yang sedikit jika sedikit orang yang mendatangi mengikut kepada yang segala kita itu hukumnya sepuluh emas kepada seorang adapun akan dendanya setahil sepaha walih kepada orang yang didatangi itu. Jikalau seorang luka seorang mati maka luka itu bangunnya akan pampas orang yang luka itu sekira-kira luka itu. 

Jika tersapih mendatangi pula ke rumahnya atau memarang tanam-tanaman atau menyiar membakar rumahnya, maka dilawaninya oleh orang yang empunya jika mati yang mendatangi tiadalah berbangun,  jikalau tiada beroleh pampas jikalau yang didatangi itu mati beroleh bangun jikalau luka beroleh pampas, adapun dendanya duwa tahil sepaha jikalau tiada ia mati tiada ia luka hukumnya separo yang dahulu itu. Jikalau orang disapih orang, luka yang menyapih itu, beroleh pampas, jika mati orang yang menyapih beruleh bangun, akan dendanya duwa tahil sepaha akan dendanya orang yang melukai.

Jikalau orang berbantah dengan perempuan orang hukumnya sepuluh emas dendanya setahil sepaha. gerak cangkal  jago dengan perempuan orang bunuh oleh depati karena orang itu Ulat bumi kepada Allah tiada diperlakukan

Jikalau orang berhutang maka digagahinya oleh orang yang empunya hutang tiada hendak membayar maka ia memeri tahu kepada depatinya menanti  hukum kepada depatinya akan mengeluarkan harta orang itu; jikalau tiada ia menurut hukum depati, depati yang menarik sekira-kira banyak utangnya itu tahan oleh depati gadai?) emas depati itu, adapun sudah terbit emas itu kembalikan kepada orang empunya emas itu karena orang itu akan dendanya duwa tahil sepaha orang itu melawan hutang. 

Jikalau orang dagang diam di rumah orang jika ia kemalingan tiada orang empunya rumah sama kemalingan dindingnyapun tiada terbuka, jikalau ada terbuka atau lantainya terbuka atau harganya ada sama hilang jikalau tiada kehilangan dendanya dua tahil sepaha.

Jikalau hukum orang berhuma atau bersawah dalam negeri itu ka(n)dang seperti ndat kandang kerbau itu jika tiada hendak mengandang padinya tiada berbeli jika ada kandangnya itu dimakannya padi itu oleh kerbau dibayar beli padi orang itu jika yang dimakannya padi orang itu kembali kepada orang yang empunya emas. Jikalau orang jikalau depatinya musyawarat jika tiada ia mau berhimpun dendanya setahil sepaha; jika ia melawan mengunus senjatanya rampaslah segala depati dengan menterinya.

Jika orang maling mencuri atau menyamun himpunkan orang di dalam negeri dengan depati yang tujuh; jika tiada ia hendak mau dihukumkan oleh segala depati yang tujuh bunuh rampas oleh depati itulah yang sanggabumi. Jika menunggu managih orang berhutang tanyakan pada penghulunya dalam negeri itu; jika ia berbantah atau mengamun memaki orang itu yang menunggu ………… dendanya setahil sepaha emas menikal.

Jika orang tandang atawa bere(n)-tah orang siang juko pemaling datang ke negeri kita jika cangkal (jangka?) bu?dinya suruh ia kembali, jika tiada hendak kembali bunuh oleh depati.

Jika orang datang malam tiada ia berseru atau tiada bersuluh bunuh orang itu sanggabumi namanya himpunkan orang dalam negeri sama dengan orang memitas memanggil dengan orang petanah bunuh oleh depati yang tujuh. Jika memaling kambing atawa memaling anjing basaja dendanya sepuluh emas harganya kembali kepada yang empunya; jika anjing raja atau anjing depati dendanya setahil sepaha; jika tiada bercina atau tiada bertanda digagahinya adu sabung oleh depati akan dendanya dua tahil sepaha akan dendanya.

Jika memaling ayam sahaya orang tengah tiga emas akan dendanya ayam pulang menikal. Jika memaling ayam orang banyak lima emas akan dendanya ayam pulang manikal. Jika memaling ayam raja setahil akan dendanya ayam pulang menikal. Jika ayam depati anak cucu depati denda sepuluh emas ayam pulang menikal. Jika memaling telur ayam dendanya sepuluh emas akan dendanya.

Jika memanggil orang minum makan tiada ia memohon pulang jika ia luka (lari?) mati tiada berbangum luka tiada berpapas jika…………hantar pulang ke rumahnya. Jika orang memalik tuak di atas atau bawah akan denda lima emas akan dendanya; jika haus minum serukan tujuh kali seba(n)tah2 berseru. 

Jika orang memaling padi sepuluh emas akan dendanya. Barang siapa pohon …………. akan dendanya dua tahil sepaha. Jika memaling tebu dipikul (er staat p.ngkul) atau digalasnya atau dijunjungnya lima kupang akan dendanya, jika ia tiada mau menebang maka hambil daun tebu itu dua puluh helai sunsang kapit kepadanya helakan oleh orang yang tujuh.

Baca Juga: Kemendapoan di Kerinci

Jika orang memaling hubi birah keladi di pohonnya empat puluh hari kita peryamba lima emas akan dendanya. Jika orang memaling bunga atau sirih pinang dua lapan puluh hari kira perhamba jika tiada mau diperhamba lima emas lima kupang akan dendanya. 

Jika orang memaling padi setahil sepaha akan dendanya. Jika orang memaling tuba becincang (berjunjung?) atau hubi lima kupang akan dendanya jika orang tiada berjunjung (?) lima emas akan dendanya. 

Jika orang memaling kain bebat baju destar kita liat terrupanya sepuluh emas akan dendanya. Jika kersani lima emas akan dendanya. Jika besi memila baja tumpang setahil sepaha akan dendanya. Jika tiada terhisi dibunuh akan dendanya dua tahil sepaha. Jika orang orang memaling bubu hampangan tuak separah hedang sedulang piyuku seekor, jikalau tiada terisi sekaliannya itu sepuluh emas akan dendanya. 

Jika memaling takalak penjalinnya ijuk manau atau rotan lima emas akan dendanya jika penjalinnya akar sepuluh emas akan dendanya. Jika memaling m.n.til.ngan lima emas akan dendanya. 

Jika memaling pukat jala…………segala pekarangan sekaliannya itu lima emas akan dendanya. Jika memaling t.mah akan dendanya liat terrupanya akan dendanya sepuluh emas akan dendanya. Jika memakar dangau pekarangan atau ……… atau ……………..lima akan dendanya jika berhutang beras padi jagung hanjalai dua tahun ketiga jamba b.r.r.k jika lebih dua tahun ketiga yang lagi………………………

Jika orang menyelang perahu atawa hilang atawa pecah tiada dipulangkannya bayar beli seharganya, jika tiada diselangnya perahu itu liat terrupanya akan dendanya, jika lewat daripada janjinya tuwak sepatayan ayam seekor pemulangannya. Sebermula barang yang diselang yang menyelang menyelang jika berba(n)tah ………… biduk pangayuh galah kajang lantai p.langan itupun demikian juga harganya. Jika orang tuduh menuduh tiada bersaksa dan tiada bertanda dan tiada bercina maka hadu sabung oleh depati jika ia tiada mau menyabung alahkan oleh depati orang itu. 

Jika orang mabuk pening memaki mengamun membayar sepat. Jika orang bakarjakan anaknya kawin panggil depati dahulu serta dengan orang banyak jika dipanggil kemudian depati itu karena depati akan s.pat raja dalam negeri membayar sepat kepada depati tuak dua ayam dua kain sehelai. Yang perolehannya segala menteri yang banyak kepada anak mudanya emas belahan lima emas perolehannya segala menteri dan pemangku yang di bawah depati.

Baca Juga: Kesaktian Kerinci

Kemudian daripada itu adapun hukum yang ditinggalkan Raden Temenggung di dalam surat undang2 di dalam Sanggaran Agung kepada depati yang banyak jika tiada hendak menurut hukum depati dendanya setahil sepaha liat terrupanya. Jika ia menengahkan kawi sengketa barang suatu hukum depati tiada ia hendak mendengarkan hukum dialahkan oleh depati. Jika orang memaling tikar atau periuk ……….. terrupanya karena periuk dengan tikar akan perhiasan rumah akan dendanya lima amas. 

Jika orang sumbang salah mungupas merancang memitas memagang karena ia itu larangan raja dengan depati yang banyak bunuh karena orang itu ulat bumi seperti orang menyembah berhala. Adapun kepala mas yang sepaha di dalam undang2 ingatkan oleh depati seperti di dalam undang-undang  itu DEPATI MANGKU BUMI wallah. (S-AHR).

Sumber : Tambo Kerinci (TK 215)

Wagub Abdullah Sani: Pemprov Jambi Implementasikan Ekonomi Hijau Tahun 2022

 

Wakil Gubernur Provinsi Jambi, Abdullah Sani. Foto: Istimewa

Merdekapost.com – Wakil Gubernur Jambi, Drs.H.Abdullah Sani,M.Pd.I., menyatakan, Pemerintah Provinsi Jambi pada tahun 2022 akan mulai melakukan proses dalam mengimplementasikan pertumbuhan ekonomi hijau di Provinsi Jambi. Hal tersebut dinyatakan Sani saat acara Diseminasi Pertumbuhan Ekonomi Hijau Jambi dan Launching #SepucukJambiHijau, bertempat di Swissbell Hotel Jambi, Rabu (15/12/2021).

“Proses perencanaan pertumbuhan ekonomi hijau (Green Growth Plan/GGP) Jambi dilakukan melalui kajian literative terhadap beberapa skenario pembangunan yang mempertimbangkan aspek kebutuhan lahan untuk berbagai fungsi dari berbagai pemangku kepentingan, tatanan sosial, kebijakan alokasi lahan, kesesuaian lahan, manfaat ekonomi (skala regional, usaha, petani) maupun aspek lingkungan sehingga bisa diperoleh rencana tata guna secara spasial, opsi praktek kehutanan dan pertanian yang ramah lingkungan untuk komoditi unggulan, peningkatan nilai produk maupun perbaikan pasar, sehingga bisa dicapai pertumbuhan dan pemerataan ekonomi yang signifikan dengan dampak lingkungan yang minimal,” ujar Sani.

Sani mengungkapkan, Pemerintah Provinsi Jambi telah melakukanberbagai upaya dalam mengimplementasikan pertumbuhan ekonomi hijau, yaitu dengan melakukan integrase rencana pertumbuhan ekonomi hijau ke dalam proses Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Jambi Tahun 2021-2026.

“Mengacu pada rekomendasi berbagai stakeholder di Provinsi Jambi, Pemerintah provinsi Jambi telah melakukan langkah-langkah untuk memberikan basis legal terhadap pelaksanaan pertumbuhan ekonomi hijau. Kami meminta dukungan dari semua pihak agar rancangan peraturan daerah terkait pelaksanaan pertumbuhan ekonomi hijau dapat terselesaikan pada tahun 2022 dan mengharapkan agar terjadi sinergi dari semua pihak sehingga dapat melaksanakan kegiatan pembangunan berdasarkan komitmen bersama agar terus tumbuh secara berkelanjutan guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Sani.

Lebih lanjut, Sani menuturkan, forum ini merupakan wujud yang lebih terbuka bagi masyarakat di Provinsi Jambi maupun visualisasi bagi Provinsi Jambi pada tingkat nasional. Acara ini merupakan salah satu cara untuk menginternalisasi proses dalam memberikan akses bagi masyarakat Jambi dan semua pihak, sehingga dapat memahami rencana pertumbuhan ekonomi hijau melalui berbagai platform.

Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Provinsi Jambi, DR.Donny Iskandar,S.Sos.,M.T., menyampaikan, Pemerintah Provinsi Jambi telah melakukan proses penyusunan master plan dan roadmap pertumbuhan ekonomi hijau sehingga berhasil masuk kedalam RPJMD Provinsi Jambi Tahun 2021-2026 dengan melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak dalam mendukung proses pembangunan di Provinsi jambi dan mendukung visi misi Pemerintah Provinsi Jambi menuju Jambi Mantap 2024.

“Proses perencanaan pertumbuhan ekonomi hijau Jambi sudah kita lakukan melalui kajian mendalam dengan mengedepankan aspek inklusivitas integratif dan berbasiskan data, dan telah melakukan berbagai upaya dalam mengimplementasikannya. Kita telah mengupayakan dalam mengintegrasikan rencana pertumbuhan ekonomi hijau masuk pada RPJMD Provinsi Jambi Tahun 2021-2026 dengan meyakinkan bahwa rekomendasi dan rencana pembangunan Provinsi Jambi lima tahun kedepan sudah bersinergi dengan pertumbuhan ekonomi hijau ini,” kata Donny. (064)

158 CPNS Kota Sungai Penuh Ucap Sumpah PNS, Wako Ahmadi: Persembahkan Karya Terbaik

 

158 CPNS Kota Sungai Penuh Ucap Sumpah PNS

Merdekapost.com - Walikota Ahmadi Zubir pimpin pengambilan Sumpah/Janji 158 CPNS menjadi PNS serta Penyerahan SK PNS Formasi Tahun 2019 Lingkup Pemerintah Kota Sungai Penuh, Senin (13/12/2021). 

Pengambilan sumpah yang berlangsung di Lapangan Kantor Walikota Sungai Penuh disaksikan oleh Pj. Sekda Alpian, Asisten, Inspektur dan Kepala BKPSDM serta ASN Lingkup Pemkot Sungai Penuh. 

Selain 158 PNS Formasi Pemerintah Kota Sungai Penuh, Lima (5) orang CPNS formasi Pemkab Kerinci yang telah dilimpahkan status kepegawaiannya ke Pemkot Sungai Penuh juga ikut diambil sumpah oleh Wako Ahmadi sebagai salah satu tindaklanjut dari pada Undang-undang No 25 tahun 2008. 

Wako Ahmadi mengungkapkan bahwa pengambilan sumpah tersebut merupakan buah kerja keras pegawai dan awal perjalanan karir CPNS yang resmi menjadi PNS ini. 

Selanjutnya, dalam sambutannya Wako Ahmadi berharap PNS yang baru di angkat ini dapat menjalankan tugas dengan maksimal melalui pengabdian dan karya terbaik bagi masyarakat serta mampu beradaptasi dengan segala perubahan yang terjadi terutama di era revolusi industri 4.0 dan society 5.0. 

"Mari seluruh ASN bersinergi rancang masa depan yang cerah bagi pembangunan Kota Sungai Penuh", tutur Wako Ahmadi. 

Selain itu, dalam kesempatan ini Wako Ahmadi juga mengucapkan terimakasih kepada ASN Lingkup Pemkot Sungai Penuh atas dedikasinya bagi kemajuan Kota Sungai Penuh sepanjang tahun 2021. (064)

Peduli Korban Erupsi Gunung Semeru, PMII Komisariat IAIN Kerinci Gelar Penggalangan Dana

 

Merdekapost.com - Bencana alam erupsi Gunung Semeru beberapa waktu lalu sontak mendapatkan perhatian dari Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Institut Agama Islam Negeri Kerinci, hingga menggelar aksi penggalangan dana pada Minggu (12/12/2021) di Sungai Penuh. 

Penggalangan dana ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa kepedulian dan solidaritas kader-kader PMII terhadap masyarakat yang terdampak. 

Ketua PMII Komisariat IAIN Kerinci, Rapi Pianto mengatakan penggalangan dana dilakukan oleh anggota PMII komisariat IAIN Kerinci di alun-alun Kota Sungai Penuh, hal ini sebagai bagian dari proses mengabdi pada bangsa ini, dan membentuk kader berkarakter nasionalis religius.

"Hari ini, kami dari PMII Komisariat IAIN Kerinci menggelar aksi penggalangan dana untuk membantu saudara kita korban letusan gunung semeru," kata Rapi.

Selanjutnya, dari hasil penggalangan dana yang sudah dilakukan pada hari ini, nantinya akan secara langsung disalurkan kepada korban erupsi gunung semeru di Lumajang, Jawa Timur.

"Meski tidak dalam jumlah yang banyak, mahasiswa program studi PAI ini mengajak berbagai pihak, khususnya kader PMII Komisariat IAIN Kerinci untuk saling bergotong royong dalam membantu meringankan beban saudara kita," ungkapnya.

Diketahui sebelumnya, Gunung Semeru dilaporkan meletus pada Sabtu (4/12) sekitar pukul 15.00 WIB. (lan)

Wako Ahmadi Buka Secara Resmi Turnamen Bola Voli Walikota Cup Tahun 2021

 

Merdekapost.com - Walikota Ahmadi Zubir membuka secara resmi turnamen Bola Voli Walikota Sungai Penuh Cup Tahun 2021 bertempat di Gedung Olahraga Kota Sungai Penuh, Sabtu (11/12/2021). 

Acara pembukaan ini turut dihadiri pengurus PBVSI Prov. Jambi, unsur forkopimda, Kepala SKPD, para camat, pengurus KONI dan Ketua PBVSI Kota Sungai Penuh.

Turnamen Bola Voli Walikota Cup Tahun 2021 ini merupakan turnamen olahraga pertama yang memperebutkan piala Walikota yang diikuti oleh 8 kecamatan se-Kota Sungai Penuh baik putra maupun putri 

Wako Ahmadi mengapresiasi terselenggaranya turnamen bola voli Walikota Cup Tahun 2021 ini 

"Ucapan terima kasih kepada pengurus PBVSI Kota Sungai Penuh yang telah menyelenggarakan turnamen ini. Mudah-mudahan dapat diperluas lagi," ucap Wako Ahmadi 

Wako Ahmadi juga menyampaikan salah satu program prioritas pemkot Sungai Penuh yaitu membangun kualitas SDM.

"Kami akan membangun kualitas SDM di Kota Sungai Penuh salah satunya bidang olahraga, bukan hanya pada cabor bola voli tetapi juga cabor lainnya," ungkap Wako Ahmadi. (064)

Heboh, Ditemukan Seorang Pria Dengan Kondisi Tak Bernyawa di Kincai Plaza

Merdekapost.com - Pedagang Kincai Plaza Lantai 2 mendadak heboh pagi Minggu (12/12/2021), Salah seorang ditemukan sudah meninggal dalam ruko milik Ilham Febri.

Kapolres Kerinci, AKBP Agung Wahyu Nugroho melalui kasat Reskrim, Iptu Edi Mardi membenarkan ditemukannya seorang pria yang bernama Amri (51) warga asal saung naga no 98,RT 03,RW 01,kecamatan batu raja barat,kab Ogan Komering ulu,Sumatra Selatan sebelum meninggal dunia mengalami sakit.

“Mayat ditemukan dalam kompleks ruko kincai plaza,lantai 2 (dua). Mayat tersebut seorang tukang pangkas rambut yang sebelumnya mengalami sakit,” kata Kasat Reskrim.

Dengan peristiwa tersebut, pihak dokpol Polres Kerinci melakukan pemeriksaan mayat tersebut. Alhasilnya, tidak ditemukan tanda kekerasan.

“Keterangan saksi Fadli, Amri baru dua hari pulang dari RS DKT Sungaipenuh, saat berobat dibiayai oleh persatuan pedagang kincai plaza. Amri seorang tuna wisma,” ungkap kasat.

Lebih lanjut, mayat tersebut dimakamkan dengan bantuan dari organisasi perantau Agam Pasaman Limapuloh Kota (APL). (064)

Gubernur Al Haris: Jambi Sukses Selenggarakan Perkemahan Wirakarya Nasional (PWN)

 

Merdekapost.com – Gubernur Jambi, Dr.H.Al Haris,S.Sos.,M.H., menyatakan, rasa terima kasih atas kesuksesan Jambi penyelenggaraan Perkemahan Wirakarya Nasional (PWN) tahun 2021 di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah. 

Hal ini diungkapkan Al Haris saat menjadi Inspektur Upacara pada acara Penutupan Perkemahan Wirakarya Nasional (PWN) Tahun 2021, bertempat di lapangan Garuda, Kabupaten Batanghari, Jumat (10/12/2021).

“Kepada Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, kami sampaikan terima kasih dan penghargaan atas kepercayaan yang diberikan kepada Provinsi Jambi sebagai Tuan Rumah Penyelenggaraan PWN tahun 2021. Alhamdulillah amanah ini telah kami tunaikan dengan segenap daya dan upaya yang kami miliki,” ungkap Al Haris.

Al Haris menyadari, sebagai tuan rumah dalam menyelenggarakan kegiatan ini tentu masih terdapat kekurangan, kekhilafan dan ketidaksempurnaan. 

“Saya, atas nama Pemerintah Provinsi Jambi dan Keluarga Besar Gerakan Pramuka Jambi, menyampaikan permohonan maaf yang setulus – tulusnya kepada Kwartir Nasional Gerakan Pramuka dan seluruh Kontingen daerah se-Indonesia serta Kontingen asal Provinsi Jambi atas kekurangan, kekhilafan dan ketidaksempurnaan,” kata Al Haris.

“Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada Kementerian dan Lembaga yang telah berperan besar membantu sejak persiapan hingga terselenggaranya PWN Jambi tahun 2021. Selanjutnya kepada Unsur Forkompinda Provinsi Jambi, khususnya Danrem 042/GAPU beserta Dandim 0415 Jambi yang telah mengirimkan personil TNI selama lebih kurang 4 hari dalam rangka membantu persiapan fisik di Bumi Perkemahan Abdurrahman Sayoeti – Musa, Sungai Gelam serta membantu kegiatan pemberian bantuan sembako bagi masyarakat pada kegiatan PWN tahun 2021,” lanjut Al Haris.

Al Haris juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi, kepala Bulog Kanwil Provinsi Jambi, Kapolda Jambi beserta jajaran, Pengurus ORARI, RAPI Provinsi Jambi beserta anggota, Forum BUMN Provinsi Jambi, Direktur Utama Bank Jambi dan pihak lainnya yang tidak dapat disebutkan satu persatu. 

“Penghargaan dan rasa bangga juga saya sampaikan kepada para Kepala OPD di lingkup Pemerintah Provinsi Jambi dalam hal ini yang bertugas sebagai tim penjemputan, pendampingan dan penanggungjawab seluruh kontingen daerah se-Indonesia dan kontingen cabang se-Provinsi Jambi yang hadir di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah. Kepada para tenaga kesehatan yang bertugas selama persiapan dan pelaksanaan PWN tahun 2021 kami sampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas bantuan yang telah diberikan,” tutur Al Haris.

“Saya menyampaikan penghargaan  kepada Bupati Batanghari beserta seluruh masyarakat Kabupaten Batang Hari khususnya, masyarakat Desa Bajubang Laut, Desa Muaro Singoan, Desa Aro, Desa Sungai Baung dan Desa Olak yang telah bersedia menjadi tempat terselenggaranya PWN Tahun 2021,” pungkas Al Haris.

Bupati Batanghari, Muhammad Fadhil Arief,S.E., mengharapkan agar kegiatan seperti ini dapat memberikan dampak yang positif bagi masyarakat dan juga seluruh peserta. 

"Saya berharap kegiatan ini berdampak positif bagi generasi muda untuk kegiatan generasi muda yang produktif sesuai dengan aspirasi para pemuda dan sesuai pula dengan kepentingan pembangunan masyarakat, serta dapat meningkatkan kepemimpinan dan jiwa kewirausahaan yang mampu menggerakkan masyarakat untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan," ujar Fadhil. (064)

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs