Pastikan Bahan Pokok Stabil, Bupati dan Wabup Sidak di Pasar Hiang

KERINCI, MERDEKAPOST– Bupati Kerinci, Monadi, S.Sos, M.Si, bersama Wakil Bupati H. Murison, S. Pd, S.Sos, M.Si, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Hiang, Kecamatan Sitinjau Laut, pada Kamis (6/3/2025).

Sidak ini bertujuan untuk memantau stabilitas harga bahan pokok dan memastikan ketersediaan barang bagi masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Monadi didampingi oleh sejumlah OPD, dalam lingkup Pemkab kerinci. Kehadiran mereka menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam menjaga kestabilan ekonomi di wilayah Kerinci.

Selama sidak, Bupati Monadi turun langsung ke lapangan dengan membeli beberapa bahan pokok sekaligus berdialog dengan para pedagang. Ia mendengarkan berbagai masukan terkait harga barang dan distribusi kebutuhan pokok. Dari hasil pemantauan, harga-harga bahan pokok di Pasar Hiang terpantau stabil, memberikan angin segar bagi masyarakat di tengah fluktuasi harga di berbagai daerah.

Baca Juga: Wabup Kerinci Murison Safari Ramadhan dan Serahkan Bantuan CSR Bank Jambi untuk Masjid Baitussalam  

Menanggapi hasil sidak, Bupati Monadi menyatakan bahwa pemerintah daerah akan terus melakukan pemantauan dan intervensi yang diperlukan guna menjaga kestabilan harga serta ketersediaan bahan pokok selam bulan Ramadhan.

“Kami akan terus mengawasi pasar dan memastikan harga tetap stabil agar daya beli masyarakat tetap terjaga selama bulan Ramadhan ini hingga menjelang idul fitri” ujar Bupati Monadi.

Baca Juga: Bupati Kerinci Monadi dan Wako Alfin Kompak Dampingi Gubernur Al Haris Safari Ramadhan di Masjid Jamik Sungai Penuh

Dengan adanya langkah proaktif ini, diharapkan masyarakat Kerinci dapat terus merasakan manfaat dari kebijakan pemerintah daerah dalam menjaga kesejahteraan ekonomi, khususnya di sektor kebutuhan pokok di bulan Ramadhan.(*)

Related Postss

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs