MERDEKAPOST, SUNGAI PENUH - Walikota Ahmadi Zubir melantik pejabat administrator, pengawas dan fungsional di Lingkungan Pemerintah Kota Sungai Penuh, Senin (19/03/2024) malam.
Prosesi Pelantikan bertempat di Aula Kantor Walikota Sungai Penuh ini juga turut dihadiri oleh Sekda Alpian, para Asisten, Staf ahli, Kepala SKPD Ketua TP-PKK Herlina Ahmadi dan Ketua DWP Winda Rahayu serta para pejabat struktural lainnya.
Adapun pejabat yang dilantik berjumlah 92 orang terdiri dari 51 orang pejabat administrator (setara eselon III), 40 Pengawas dan 1 fungsional perencanaan (setara eselon IV), Pelantikan ini bertujuan untuk penyegaran demi meningkatkan produktivitas kerja para pegawai .
"Perlu kami sampaikan pelantikan ini bertujuan untuk penyegaran demi meningkatnya produktivitas kerja ASN di lingkungan pemerintah Kota Sungai Penuh, "ujar Wako Ahmadi dalam sambutannya.
Lebih lanjut Ahmadi menyampaikan, "Teruslah selalu bekerja dengan sebaik-baiknya dan menjadikan momen ini sebagai pendorong meningkatkan prestasi kerja dan pengabdian kepada negara khususnya Kota Sungai Penuh".
Wako Ahmadi selaku pejabat pembina kepegawaian dilingkungan Pemkot Sungai Penuh, dalam sambutannya terlihat serius sangat menginginkan agar para pejabat yang dilantik betul-betul melaksanakan tupoksinya dan mendedikasikan dirinya sebagai pelayan masyarakat.
"Saya harap para Pejabat dilingkungan Kota Sungai Penuh janganlah menjadi sombong dan angkuh kepada masyarakat, berlakulah dengan sopan santun kepada masyarakat, ingatlah bahwa kita ini adalah pelayan masyarakat". Ujarnya
Ahmadi juga menekankan mengenai jam kerja, dia meminta kepada para Camat untuk bekerja lebih banyak dilapangan dalam mengayomi masyarakat.
"turun ke masyarakat dan jangan terlalu banyak dibelakang meja, 70 persen dilapangan dan 30 persen Camat dibelakang meja". Tegasnya.
"Ingat gawe [pekerjaan] agi banyak yang belum daripado yang sudah" Tegasnya lagi
Selanjutnya Ahmadi mengucapkan selamat kepada para pejabat yang dilantik dan dirinya berjanji akan selalu mengevaluasi kinerja pejabat secara berjenjang dan berkelanjutan.(hza)
0 Comments:
Posting Komentar