Tradisi Jelang Ramadan Reza Rahadian dan Keluarga dalam Perbedaan

Reza Rahadian dan ibunda, ceritakan tradisi keluarganya jelang Ramadan meski beda keyakinan Foto: Haikal Harlan/detikcom

Merdekapost.com | Jakarta - Memasuki bulan suci Ramadan tahun ini, keluarga artis kerap melakukan tradisi nyekar. Salah satu tradisi mereka menyambangi makam keluarga yang sudah lebih dulu meninggal dunia.

Lain halnya dengan Reza Rahadian. Sebagai seorang muslim, ia mengaku tak berziarah ke makam kerabat.

Hal itu lantaran mayoritas keluarga Reza Rahadian menganut kepercayaan Nasrani. Selain itu, Reza juga mengaku beberapa keluarganya hingga saat ini masih hidup.

"(Mengunjungi makam keluarga sebelum Ramadan) nggak ada," jawab Reza, ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.

"Keluarga saya rata-rata Nasrani. Ibu saya alhamdulillah masih hidup, keluarga besar saya juga masih ada," lanjutnya.

Baca Juga: Disebut Lesti Kejora Biduan Suara Terjelek, Ini Kata Siti Badriah

Diketahui, Reza Rahadian mengaku memiliki keyakinan yang berbeda dengan ibu dan adiknya. Reza Rahadian jadi mualaf saat menginjak usia 20 tahun.

Walau hidup dalam perbedaan keyakinan, keluarga Reza saling menghormati satu sama lain. Bahkan Reza Rahadian mengaku sebelum menjalankan aktivitas di Bulan Ramadan mereka menyempatkan diri untuk kumpul keluarga di rumah.

"Justru ya biasanya ngumpul di rumah. Ya kalau sekarang ngumpul di rumah cukup dengan swab test. Udah pasti itu. Buat jaga-jaga aja. Sebelum puasa biasanya kita ngumpul," lanjut Reza.

Namun, karena ia mendapatkan proyek baru untuk seriesnya yang berjudul Layangan Putus, maka Reza Rahadian mengaku akan menghabiskan waktu puasanya nanti di lokasi syuting. Ia akan bertemu keluarga besarnya saat Hari Raya Idul Fitri.

Reza Rahardian

"Tapi puasa tahun ini kan saya syuting Layangan Putus. Jadi ketemu keluarga ya pas Lebaran," tambah Reza.

Sebagai tambahan informasi, nama Reza Rahadian belakangan ini trending lantaran mengaku memilih Islam setelah bertahun-tahun hidup sebagai seorang Nasrani.

Reza Rahadian jadi sorotan karena menceritakan perjalanan spiritualnya hingga jadi mualaf. Reza Rahadian bahkan mengaku Glenn Fredly adalah salah satu guru sekolah minggunya di gereja dahulu.

Hal itu diceritakan Reza pada channel YouTube Daniel Mananta belum lama ini. Mulai dari situ, banyak publik yang rupanya baru mengetahui kenyataan Reza Rahadian seorang mualaf.(adz/haibunda.com)

Related Postss

0 Comments:

Posting Komentar

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs